Pembekalan Kewirausahaan untuk Calon Purna Tugas ASN Kabupaten Wonosobo

Share this Post:
Standard Post with Image

Wonosobonews.com - Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Wonosobo menyelenggarakan kegiatan pembekalan kewirausahaan bagi calon purna tugas ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Wonosobo pada Rabu, 4 September 2024, bertempat di Resto Ongklok. Kegiatan ini diikuti oleh 94 peserta.

Kepala Bidang Pembinaan dan Penilai Kinerja Aparatur BKD, Tri Andarwiyati, menjelaskan bahwa program ini bertujuan membantu ASN yang akan pensiun agar dapat mandiri di masa pensiun. "Untuk pembekalan ini ada link dari BKD nanti mereka bisa memilih minat dan bakatnya itu apa. Kali ini terkait peternakan," ujar Tri.

Program pembekalan ini sudah berjalan selama tiga tahun, dengan jenis pembekalan yang berbeda setiap tahunnya. "Kegiatan ini tidak wajib, bagi yang berminat saja. Untuk yang pensiun itu rata-rata di angka 300-an untuk tahun 2025, sementara tahun 2026 sekitar 320-an orang," tambahnya.

Kegiatan tersebut juga menghadirkan motivator yang memberikan materi mengenai kesiapan menghadapi masa pensiun, baik dari sisi kesehatan fisik maupun mental. Harapannya, calon pensiunan ASN dapat mempersiapkan diri dengan baik dan tetap aktif berkontribusi di masyarakat.

"Harapan kami, nanti para pensiun ini bisa diterima di masyarakat, bisa berbaur dengan masyarakat, bisa berkontribusi di masyarakat agar lebih semangat. Bisa dengan sosialisasinya lebih gampang." tutup Tri.

 

Share this Post: