Mulyani Raih Anugerah Kebudayaan Indonesia 2024

Share this Post:
Standard Post with Image

Wonosobonews.com - Seniman asal Wonosobo, Mulyani, mendapatkan Anugerah Kebudayaan Indonesia (AKI) 2024 dari Kemendikbud Ristek RI untuk kategori Pelopor dan/Pembaharu. Mulyani, yang juga seorang guru di SMPN 2 Selomerto, berhak menerima hadiah sebesar Rp 100 juta.

Fatonah Ismangil, Kabid Pemasaran Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Wonosobo, menjelaskan bahwa penghargaan AKI akan diserahkan pada tanggal 17 September 2024 di The Tribrata Hotel & Convention Center Jakarta.

Fatonah menyebutkan bahwa Mulyani adalah pegiat seni yang gigih dan konsisten sejak tahun 1992 di Kabupaten Wonosobo. Mulyani dikenal luas karena keberhasilannya membawa musik tradisional bundengan dan tari lengger ke kancah internasional. Setiap tahun, Mulyani diundang untuk tampil di berbagai negara.

Tahun ini, Mulyani terpilih sebagai salah satu dari 23 penerima penghargaan AKI 2024, dan ia akan menerima hadiah dari kementerian sebesar Rp 100 juta.

 

Share this Post: