Empat Weton Langka dengan Keistimewaan Spiritual Menurut Primbon Jawa

Share this Post:
Standard Post with Image

Wonosobonews.com - Primbon Jawa, warisan budaya leluhur, mencatat keberagaman weton yang dianggap memiliki keistimewaan spiritual. Beberapa weton dikatakan langka dan diyakini membawa keberuntungan sejak lahir. Melalui informasi yang disampaikan oleh kanal YouTube Wawan Tutor pada Selasa, 27 Februari 2024, berikut adalah empat weton langka yang dipercaya memiliki keistimewaan tertentu:

1. Jumat Legi

Weton Jumat Legi tergolong langka dan disebut memiliki kekuatan spiritual tinggi dengan hubungan yang harmonis dengan Sang Pencipta. Individu yang lahir pada Jumat Legi diyakini memiliki kemampuan mengayomi orang lain dan sering dianggap memiliki sifat kelembutan.

"Jumat Legi memiliki keistimewaan, biasanya karakternya orangnya lembut, sering dipercaya oleh banyak orang," kata Wawan Tutor.

2. Kamis Pahing

Weton Kamis Pahing memiliki keistimewaan dalam cara berpikir matang dalam berbagai situasi. Pemilik weton ini cenderung mempertimbangkan dengan baik sebelum mengambil keputusan dan bertindak. Kematangan berpikir mereka sering menjadi kunci kesuksesan dalam berbagai aspek kehidupan.

"Biasanya orang Kamis Pahing itu lebih matang dalam berpikir, dalam tindakan mereka lebih mantap," tambah Wawan Tutor.

3. Kamis Legi

Individu yang lahir pada Kamis Legi disebut memiliki pemikiran yang baik dan bijaksana. Mereka juga dikenal memiliki kemampuan membimbing orang lain, yang sering membawa mereka menjadi pemimpin atau bos besar dalam suatu organisasi.

"Orang Kamis Legi itu kebanyakan pemimpin, bisa menjadi pemimpin di sebuah tempat kerja atau organisasi," ungkap Wawan Tutor.

4. Rabu Pahing

Weton Rabu Pahing disebut sebagai weton langka karena memiliki kemampuan unik untuk menilai baik dan buruknya seseorang hanya dengan berbicara. Pemilik weton ini dapat memahami maksud dan tujuan sebenarnya dari orang yang berbicara dengannya. Kemampuan istimewa ini dianggap sebagai anugerah dari Sang Pencipta dan dapat menjadi modal untuk meraih kesuksesan dalam hidup.

"Rabu Pahing itu sangat jeli, dia tahu baik dan buruknya orang hanya dari bicara, jadi dia tahu mana yang bohong dan mana yang jujur," jelas Wawan Tutor.

Keempat weton ini dipercaya membawa keberuntungan dan kesuksesan dalam hidup, sesuai dengan keunikan dan keistimewaan spiritual yang diyakini oleh masyarakat yang memegang nilai-nilai kearifan lokal.

 

Share this Post: